Kabupaten Tangerang yang Religius, Cerdas, Sehat dan Sejahtera
25 Oct 2023 4,078 pembaca ADMIN Inspektorat

Visi dan Misi


Visi Misi Inspektorat Kabupaten Tangerang mengacu pada Visi Misi Kabupaten Tangerang yang merupakan satu kesatuan pada lingkup seluruh perangkat daerah Kabupaten Tangerang.

Adapun Visi Inspektorat Kabupaten Tangerang, juga merupakan visi misi Kabupaten Tangerang adalah “Mewujudkan masyarakat Kabupaten Tangerang yang Religius, Cerdas, Sehat dan Sejahtera”

Adapun Misi yang disemat oleh Inspektorat Kabupaten Tangerang adalah :

Misi Pertama   :

Meningkatkan penerapan nilai-nilai keagamaan dalam kehidupan bermasyarakat menuju masyarakat yang religius.

Misi Kedua      :

Meningkatkan akses mutu dan pemerataan pelayanan pendidikan dan kesehatan untuk mewujudkan masyarakat yang cerdas dan sehat.

Misi Ketiga      :

Mengembangkan ekonomi daerah yang kompetitif dan berbasis kerakyatan.

Misi Keempat  :

Meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan yang professional, transparan dan akuntabel.

Misi Kelima      :

Meningkatkan pemerataan pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan dan pengelolaan lingkungan hidup berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah.

Misi Keenam    :

Mengembangkan inovasi daerah dalam rangka meningkatkan kualitas daya saing daerah, masyarakat dan pelaku pembangunan lainnya.